Warna coklat merupakan “warna aman” yang dipilih banyak pria untuk sehari-hari, biasanya jadi opsi lainnya kalau lagi bosan mengenakan pakaian warna hitam atau putih. Warna coklat sendiri merupakan palet earthy tone yang akan menimbulkan kesan calm bagi pemakainya.
Sama halnya seperti warna hitam dan putih, outfit warna coklat mudah dipadu-padankan dengan berbagai warna lainnya. Dari warna yang soft sampai dengan yang bold. Berikut Tenue de Attire ingin berikan rekomendasi mix & match outfit coklat, mulai dari kemeja sampai dengan cardigan. Intip yuk!
1. Pasangkan bersama warna netral
Dok. Instagram.com/boykeprakasa
Ootd kemeja warna coklat paling mudah dipakai dengan dalam warna netral seperti putih, coba buat kemeja ootd kemeja coklatmu lebih standout pilih bawahan juga warna putih. Kalau bisa aksesori yang kamu kenakan juga warna putih ya, Parisian!
2. Sempurnakan dengan bahan denim
Dok. Instagram.com/rizkianggaras
Selanjutnya kalau ingin coba ootd kemeja warna coklat pas banget dikombinasikan dengan bawahan celana jeans. 2 warna solid ini buat yang memakainya nampak lebih cerah & attractive. Untuk referensi penampilan kasual tinggal pilih pakai sneakers atau sepatu sandal lalu topi deh.
3. Penampilan monokrom
Dok. Instagram.com/amrllohmhmmd
Coba look ketiga? Sudah pasti kamu paling mencuri perhatian! Ootd kemeja dipakai dengan celana yang warnanya masih 1 tone. Kalau mau tiru untuk ke kantor tinggal pakai dengan bawahan celana trousers & loafers shoes.
4. Pilih outfit coklat bermotif yang standout
Dok. Instagram.com/ridwanagus
Gaya lebih playful saat mengenakan pakaian bermotif. Seperti cardigan coklat motif retro ini. Tampil klasik paling tepat dipakai dengan celana berbahan corduroy, tak ketinggalan classic sneakers.