Skip to content

Cart

Your cart is empty

Article: Menikmati Keindahan Pantai Pandawa, Ini Akses Transportasi dan Harga Tiketnya

Menikmati Keindahan Pantai Pandawa, Ini Akses Transportasi dan Harga Tiketnya

Menikmati Keindahan Pantai Pandawa, Ini Akses Transportasi dan Harga Tiketnya

Blog_Voucher

Pulau Bali terkenal dengan keindahan pantai yang tersebar di berbagai daerah. Bahkan pantai di Bali menjadi daya tarik wisatawan lokal hingga mancanegara.

Setiap tahun biasanya akan ada pantai baru yang mencuri perhatian wisatawan. Salah satunya ialah Pantai Pandawa yang terletak di pulau Dewata, Desa Kutuh, Kabupaten Badung.

Dahulu pada tahun 2012, pantai ini baru banyak dikunjungi oleh orang-orang kerena pasir putih membentang di seluruh Pantai Pandawa. Pantai ini berada di balik perbukitan sehingga dalam perjalanan kamu juga akan melihat pepohonan yang mengelilingi jalanan, disamping kanan kiri kamu juga terdapat tebing-tebing yang bisa kamu nikmati selama di perjalanan.

Pantai Pandawa menawarkan keindahan tidak ditemui di pantai lain. Air di pantai ini berwarna kehijauan terkadang biru yang sangat jernih yang diapit oleh tebing-tebing tinggi menjulang. Kamu bisa melakukan aktivitas seperti berenang, bermain kano, dan paralayang atau sekadar menikmati sunset atau sunrise. 

Berniat berkunjung ke Pantai Pandawa, sebaiknya simak berbagai akses transportasi dan tiket masuk yang telah terangkum di bawah ini.

 

1. Akses transportasi untuk menuju Pantai Pandawa

tripbali.xyz

Jika kamu menggunakan pesawat dari daerah asal lalu tiba di bandara Internasional Ngurah Rai, kamu hanya membutuhkan waktu sekitar satu jam saja dengan jarak sekitar 18 kilometer untuk menempuh perjalanan ke Pantai Pandawa. Kini akses ke Pantai Pandawa semakin bagus namun sebaiknya persiapkan untuk melalui kemacetan di daerah wisata GWK Jimbaran karena banyak wisatawan yang mencari penginapan di daerah ini.

 Transportasi menuju pantai ini bisa kamu tempuh dengan menggunakan mobil ataupun motor. Jangan ragu untuk mengeksplorasi perjalanan ini secara langsung dan bertanya kepada warga setempat saat melakukan perjalanan.

 

2. Harga tiket masuk ke Pantai Pandawa

trivindo.com

Hampir seluruh tempat pariwisata di Bali dikenai biaya tiket masuk, termasuk Pantai Pandawa. Namun harga masuk Pantai Pandawa masih terbilang terjangkau kok. Satu orang dewasa dikenai biaya 8 ribu dan anak-anak seharga 4 ribu rupiah. Jika kamu membawa kendaraan mobil, biaya parkirnya sebesar 5 ribu rupiah per mobil sedangkan motor dikenai tarif sebesar 2 ribu rupiah per motor.