Skip to content

Cart

Your cart is empty

Article: 5 Rekomendasi Tempat Photobooth Kekinian Di Jakarta

5 Rekomendasi Tempat Photobooth Kekinian Di Jakarta

5 Rekomendasi Tempat Photobooth Kekinian Di Jakarta

Blog_Voucher

Kalau kamu suka mengabadikan momen bersama orang tersayang, ada tempat yang wajib kamu kunjungi nih, yaitu photobox! Di era digital seperti sekarang, photobox semakin digemari oleh banyak orang, khususnya kalangan muda.

Di Jakarta, banyak tempat photobox yang bisa kamu kunjungi bersama teman atau keluarga. Berikut 5 rekomendasi tempat photobox di Jakarta yang bisa dijadikan wishlist minggu ini.

1. Photomatics

Sumber: Instagram.com/jnmbloc

Photomatics adalah mesin pengambil gambar otomatis yang terinspirasi dari konsep tahun 80-an, yang diharapkan dapat membawa pengguna kembali ke masa lalu. Dengan harga Rp29.000/sesi, pengguna dapat merasakan sensasi nostalgia dengan berfoto di booth ini. Photomatics ada di M Bloc Space, Pos Bloc, Cove at Batavia PIK, Dufan, dan Pizza Place Gading di wilayah Jakarta.

2. Connectoon, M Bloc Space

Sumber: Instagram.com/connectoon_id

Kamu dapat mengunjungi Connection, pop culture hub pertama di Indonesia yang terletak di area M Bloc Space. Di sana, kamu dapat lebih memahami budaya pop, terutama dunia komik, dan berkreasi bersama dalam sebuah komunitas.

Selain melihat-lihat komik lokal yang populer seperti Si Juki dan berbelanja merchandise lainnya, kamu juga dapat mengabadikan momen dengan menggunakan photobox. Di dalam Connection terdapat ruangan khusus yang menyediakan photobox dan berbagai hasil foto dari pengunjung sebelumnya. Kamu hanya perlu memasuki ruangan tersebut untuk berfoto.

Lokasi: M Bloc Space, Jl. Sisingamangaraja 37 AH, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

3. Kopi Toko Djawa, Menteng

Sumber: Instagram.com/kopitokodjawa

Nama Kopi Toko Djawa telah terkenal di kalangan para pecinta kopi. Tempat ini memiliki spot yang menjadi daya tarik utama pengunjung, yaitu photobox. Tersedia berbagai pilihan foto menarik seperti monochrome atau berwarna. Jika dirasa kurang memuaskan, pengunjung dapat mengambil ulang foto tersebut. Setelah selesai berfoto, pengunjung diminta untuk memasukkan alamat email, dan akan mendapatkan soft file hasil fotonya.

Lokasi: Jl. Johar No.34, Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

4. Photograms

Sumber: Instagram.com/photograms_booth

Photograms adalah pop up photo booth yang bekerjasama dengan tenant food & beverage di wilayah Jakarta, seperti Work Coffee Cilandak, Taco Local Kemang dan PIK, Slits Nipah, serta Fudgy Bro Kelapa Gading. Meskipun berada di tenant f&b, pengunjung tidak perlu memesan makanan untuk berfoto di Photograms.

Setiap sesi foto di Photograms hanya dapat diisi maksimal oleh 2 orang dengan tarif sebesar Rp35.000 per sesi. Menariknya, pengunjung dapat memilih berbagai frame dan jumlah kolase sesuai selera. 

5. Pizza Place

Sumber: Instagram.com/pizza_place

Kalo kamu lagi cari tempat makan pizza yang nggak cuma enak tapi juga punya ukuran jumbo, mendingan langsung aja dateng ke kedai pizza ini! Gaya Amerika-nya sangat kental dan terlihat dari berbagai ornamen yang dipajang di dalam ruangan.

Tapi tunggu dulu, gak cuma nyicipin pizza dengan kualitas tinggi, loh. Di kedai pizza ini, kamu juga bisa berfoto-foto seru di photobox yang tersedia. Kamu bisa mengambil beberapa kali foto atau menambahkan elemen yang disukai pada foto tersebut dengan sistem self-service yang super gampang.

Lokasi: Rukan Artha Gading blok i no 15, Jl. Boulevard Artha Gading No.15,Kelapa Gading, Jakarta Utara