Skip to content

Cart

Your cart is empty

Article: Rekomendasi Cafe Jakarta Pusat yang Cocok untuk WFC

Rekomendasi Cafe Jakarta Pusat yang Cocok untuk WFC

Rekomendasi Cafe Jakarta Pusat yang Cocok untuk WFC

Blog_Voucher

Sejak pandemi COVID-19, melakukan kerja di cafe semakin menjadi pilihan para karyawan. Fasilitas free wifi dan tempat yang nyaman untuk bekerja menjadi beberapa alasan work from cafe masih hits hingga sekarang. Nggak heran jika pilihan cafe semakin sering ditemui di berbagai sudut kota. 

Pilihan cafe yang semakin beragam, terdapat beberapa cafe di Jakarta Pusat yang sering digunakan sebagai tempat kerja. At least bisa menjadi cafe pilihan selanjutnya untuk bekerja nih! Selengkapnya simak di bawah ini.

 

1. Workroom Coffee

Coffee shop ini merupakan working space yang berada di Jalan Cikini Raya no. 9, Jakarta Pusat. Workroom Coffee juga menyediakan minuman kopi dan non kopi serta cemilan untuk menemani dalam bekerja. 

 

2. Kedai Tjikini

Kedai Tjikini terkenal sebagai tempat kerja nyaman yang memiliki makanan yang enak. Cafe ini juga memiliki desain interior yang menarik dengan konsep klasik gaya kolonial Belanda dan Jawa tempo dulu.  

 

3. Anomali Coffee Menteng

Anomali Coffee cabang Menteng, tepatnya, di  Jalan Teuku Cikditiro No. 52, Jakarta Pusat sudah sering dijadikan piliha utama untuk WFC, meeting atau sekadar menghabiskan waktu di cafe. 

 

4. Pigeonhole Coffee

Pigeonhole Coffee cabang Jakarta Pusat memiliki tempat yang cukup nyaman untuk bekerja. Terdapat area outdoor dan indoor dengan menu makanan dan minuman yang lezat 

 

5. Warunk Upnormal

Warunk Upnormal merupakan cafe pilihan yang memiliki harga makanan dan minuman yang terjangkau. Cafe ini memiliki banyak cabang namun lokasi cabang Jakarta Pusat yaitu di jalan Cikini Raya No. 75 Unit GF 07-08, Cikini.