Skip to content

Cart

Your cart is empty

Article: Referensi Blazer Pria yang Buat OOTD Makin Ekstra

Referensi Blazer Pria yang Buat OOTD Makin Ekstra

Referensi Blazer Pria yang Buat OOTD Makin Ekstra

Blog_Voucher

Parisian, tahukah kamu blazer salah satu model pakaian yang wajib dipakai saat ke kantor. Siluet berupa outerwear yang dibuat fit di tubuh ini memberikan kesan rapi bagi pemakainya. Nggak heran banyak fashion enthusiast yang mengandalkan blazer  saat dapat tema dress code formal. 

Tenue de Attire ingin membagikan 4 tips padu-padan blazer pria yang menurut kacamata kami akan melahirkan OOTD yang luar biasa, nggak pasaran dan tentunya modis. Kalau kamu lagi mencari blazer pria terbaru bisa juga lho mengintip koleksi dari Tenue de Attire yakni Parisian Blazer. 

Kembali ke topik, referensi blazer pria di bawah ini bisa Parisian tiru untuk meeting sama client, hadiri undangan red carpet atau sekedar dinner di akhir pekan. Yuk, mari simak tips & triknya di bawah ini Parisian! 

1. Suit set super bold

Blazer pria

Dok. Pinterest

Saat mendapat undangan formal seperti red carpet atau gala dinner, para pria sudah pasti memilih blazer. Agar OOTD Parisian nggak monoton mirip dengan tamu undangan lainnya coba pakai suit set, dan coba pakai warna maroon atau bisa juga electric blue untuk kesan yang bold. Alas kakinya coba pakai sneakers, biar lebih milenial.

2. Gaya classic a la tahun 2000an

Blazer pria

Dok. Styledumonde

Throwback sedikit, kalau mau tampil beda Parisian bisa bergaya vintage tapi kali ini coba OOTD yang sempat ramai di tahun 2000an. Blazer dipakai dengan dalaman sweater atau long sleeve dengan detail turtleneck, tak ketinggalan syal. Tapi kalau di Indonesia, sweater terkesan gerah ya! Oleh karena itu bisa mengganti dengan kaos polos. 

3. Smart casual look

Blazer pria

Dok. Pinterest

Trik ketiga Tenue de Attire hadirkan penampilan yang lebih santai, blazer dipakai bersama dengan celana jeans. Supaya tetap up-to-date coba pakai alas kaki crocs yuk Parisan! Siapa yang tertarik coba look ketiga ini?

4. Coba motif paling elegan sepanjang masa

Blazer pria

Dok. blogger.googleusercontent

Jangan mengaku fashionista kalau belum memiliki pakaian dengan motif houndstooth. Motif vintage ini berhasil buat OOTD blazer pria jadi paling catchy. Coba pakai celana dengan motif houndstooth bikin kamu makin keren!