Buat para fashion enthusiast menjadi kewajiban untuk mengunggah foto Ootd di feed Instagram. Biasanya mereka mengambil foto Ootd dengan outfit yang mereka kenakan saat hari itu pergi.
Supaya foto Ootd banyak likes, tak hanya dilihat dari outfit yang dipakai hari itu lho! Ada berbagai faktor pendukung lainnya, salah satunya pilih spot foto yang instagramable. Yuk, supaya foto Ootd kamu banjir likes ikuti 4 cara di bawah ini.
1. Cari spot foto yang Instagramable
Point terpenting sebelum memutuskan foto Ootd, wajib mencari spot foto yang Instagramable.Tidak harus bepergian jauh untuk mendapat latar foto yang menarik, manfaatkan saja spot-spot terbaik yang ada di sekitarmu. Mulai dari dinding rumah, gerbang atau pagar rumah, bangunan berarsitektur kuno, tembok bermural, maupun taman kota yang cukup asri dengan pepohonan dan tumbuh-tumbuhan lain di sekitarnya. Kamu bisa sesuaikan tone warna busana dengan spot fotonya ya!
2. Wajib cari pencahayaan yang tepat!
Setelah kamu menemukan tempat yang cocok untuk foto Ootd, hal selanjutnya yang harus Parisian perhatikan adalah pencahayaan. Jadi, pastikan tempat kamu berfoto didukung dengan lighting yang pas untuk menghasilkan foto yang keren. Jangan dulu mengandalkan pencahayaan dari alat elektronik atau lighting tambahan karena natural lighting is the best! Tentu saja, tidak ada yang bisa mengalahkan pencahayaan alami di spot foto yang sudah kamu pilih tadi.
Tipsnya adalah menggunakan pencahayaan dari sinar matahari di pagi atau sore hari menjelang waktu golden hours. Jika harus foto Ootd di dalam ruang, pastikan cahaya lampu yang dimiliki cukup terang atau pilih tempat di dekat jendela, ya. Dengan begitu, dijamin foto Ootd akan banjir likes!
3. Ambil foto sesuai angle-mu
Setiap orang pasti memiliki angle foto terbaik masing-masing. Ada yang angle fotonya dari sisi kiri, kanan, atau atas. Jadi, temukan dulu ya angle foto terbaikmu Parisian. Setelah itu, carilah pose foto yang bisa menonjolkan karakteristik pakaian yang kamu kenakan, karena apalah arti foto Ootd kalau outfit yang kamu kenakan tidak bisa ditampilkan dengan baik. Ingat ya Parisian, pose foto yang tepat akan mengundang banyak likes & comment!
Kamu bisa foto dengan mood wajah yang bahagia (Tersenyum) namun bisa juga dengan wajah yang fierce. Kira-kira kamu percaya diri dengan angle senyum yang mana, Parisian?
4. Ambil foto berkali-kali
Foto Ootd yang bagus terkadang berasal dari jepretan ke sekian. Tidak selalu hasil jepretan pertama akan langsung menghasilkan foto yang layak pajang di media sosial. Jadi, solusinya adalah dengan mengambil foto dengan beberapa kali jepret. Setelahnya kamu bisa memilih deh, mana foto yang pas untuk diunggah di laman media sosial.
Well, selain tips di atas, hal paling penting dari foto Ootd yang kamu lakukan tentu adalah fashion item yang kamu kenakan. Jadi, sebelum kamu foto Ootd pastikan kamu mengenakan fashion item yang keren, ya! Kalau kamu lagi mencari pakaian baru, bisa langsung miliki koleksi Tenue de Attire. Cek katalog selengkapnya melalui website Tenue de Attire dan buat foto Ootd 2022 sekarang!